Analytics

Friday, June 5, 2009

The Book

Alkisah ada sebuah buku yang selalu menunjukkan apa yang ingin diketahui oleh pembacanya. Semua orang berusaha mendapatkannya. Sampai suatu ketika, buku itu terlupakan. Terbuang entah kemana.

Setelah waktu yang panjang, seorang peneliti mencarinya. Ia mendapatkan referensi dari tulisan orang-orang yang pernah membacanya.

Siapa yang membuat buku tersebut? Ada yang mengatakan buku itu ciptaan zat gaib, kerjaan pujangga, alien(??). Yang jelas, buku itu pernah memiliki pengaruh yang sangat hebat pada suatu masa.

Buku itu ternyata masih ada. Entah bagaimana, kondisinya masih cukup baik. Seorang anak menemukannya. Setelah puas bermain-main, ia kemudian memberikan kepada ibunya. Ibunya yang ketakutan melihat buku tersebut kemudian memberikannya kepada pihak yang berwajib. Oleh pihak yang berwajib, buku tersebut disimpan di museum. Tidak lama berselang, buku itu kemudian dicuri.

Buku memang sesuatu yang sangat powerfull. Konon kabarnya, columbus berhasil menemukan benua amerika karena memiliki buku yang sangat powerfull dalam bidang perniagaan. Hittler pun, menurut cerita, memiliki buku yang sangat powerfull dalam hal kekuasaan. Lalu apa yang membedakannya dengan buku ini?

Buku ini memberitahukan segalanya. Buku ini cuma satu. Dengan penciptanya yang satu. Dulu memang ia pernah menciptakan buku-buku lain sebelumnya. Tapi itu semua telah tidak ada. Hanya ini yang tersisa.

No comments: